Nasdem Linggau Sukses Gelar Pasar Murah

*Siapkan 1.500 Paket untuk Kaum Dhuafa

Berita Lubuklinggau.com -Partai Nasdem Kota Lubuklinggau, mengadakan  Kegiatan pasar murah di Kecamatan Lubuklinggau Barat 1 yang dipusatkan di Kelurahan Muara Enim, Sabtu (3/4/21).

Kegiatan  tersebut mendapat antusias dari Masyarakat dengan menerapkan Prokes kesehatan Acara dimulai sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai dengan menyiapkan 1.500 paket sembako yang berisi beras sebanyak 2 kg, Minyak goreng 1 kg, tepung terigu 1 kg, gula pasir 1 kg & 5 bungkus mie instan yang bisa didapatkan hanya membayar Rp. 50 ribu.

Hadir pada acara pembukaan Pasar Murah antara lain: Lurah Muara Enim Lismawati, Babin Sumardi, Kapolsek Lubuklinggau Barat 1 Iptu Luhut Situmorang dan Ketua RT Zulkarnain.

H. Rachmat Hidayat, S.H sebagai Ketua Partai Nasdem Kota Lubuklinggau menjelaskan, kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat di tengah pandemi covid-19. Selain diperuntukkan untuk pasar murah, sebanyak 50 paket juga telah dibagikan untuk kaum dhuafa sebagai kegiatan sosial dari partai.

“Kita jadwalkan nantinya seluruh kecamatan akan digelar kegiatan seperti ini, supaya banyak masyarakat terbantu dan paling tidak Nasdem hadir di tengah pandemi,” ungkap  Yoppy.

Untuk mendapatkan paket sembako, syaratnya yakni warga yang telah terdaftar dan memiliki KTA partai Nasdem atau yang ingin bergabung dengan partai Nasdem.

“Selain itu, untuk di Lubuklinggau Barat 1, tentunya yang berdomisi di kecamatan setempat. Kegiatan ini, salah satu program Nasdem Peduli, selain ada juga berbagai macam program-program partai yang lain di bidang sosial,” tambah Yoppy.

Dijelaskan Yoppy, total KTA yang terdata di Kecamatan Lubuklinggau Barat 1 sebanyak 1.385 anggota. Itulah sebabnya, pengurus DPD menyiapkan 1.500 paket yang selebihnya dipersiapkan untuk warga yang ingin tergabung dengan partai Nasdem, yakni dengan hanya membawa KTP ke lokasi pasar murah.

“Selain kegiatan pasar murah, kegiatan sosial yang telah berjalan diantaranya Ambulance gratis bagi seluruh masyarakat, lalu bantuan air mineral bagi warga yang tengah mengalami musibah. Tujuannya, kita ingin partai Nasdem bisa bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya. (*)

error: Maaf Konten Di Proteksi