*Dinas Perkim & Dinas PU CK sudah cek ke lokasi akan segera di bangun Mushola di Desa Satan indah Jaya
Musi Rawas – Menanggapi Pengajuan masyarakat terkait Bangun mushola dan Lampu jalan,beberapa Minggu yang lalu Dinas Perumahan dan Pemukiman (dinasperkim) Musi Rawas bersama Dinas PU Cipta karya datang ke Kantor Kepala Desa satan indah jaya terkait Pengajuan dari masyarakat yang membutuhkan Fasilitas ibadah seperti mushola dan Penerangan Lampu jalan, Jum’at (19/02/21)
Kepala Desa satan indah Jaya Beni Esa ‘”Alhamdulillah kami senang sekali beberapa Minggu yang lalu Pengajuan masyarakat desa Satan indah Jaya mendapatkan respon positif dari dinas perkim Musi Rawas terkait Pengajuan pembangunan musholla dan Lampu Jalan”,
Mereka sudah hadir melihat langsung ke lokasi rencana pembangunan Mudah-mudah bulan Maret mulai direalisasikan pembangunannya.
Lanjut Beni masyarakat kami disini sangat membutuhkan fasilitas ibadah seperti Mushola, penerangan jalan ,bersyukur juga ada masyarakat yang siap menghibahkan tanahnya , disini ada kurang lebih 80 kepala rumah tangga yang tinggal di desa santan indah jaya ini jadi cukup ideal untuk di bangun Mushola, masyarakatnya sudah cukup Ramai
Sekali lagi kami mewakili Kepala Desa beserta Jajaran, masyarakat desa Satan indah ucapkan terimakasih untuk Dinas Perkim dan Dinas PU CK kabupaten Musi Rawas atas respon cepatnya.
Harapan kami kedepanya semoga Pembangunan dan Penerangan Lampu jalan segera terwujud,demi untuk kepentingan masyarakat bersama,selain itu juga saya ucapkan terimakasih untuk Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan atas dedikasi & Pengabdiannya selama menjabat sebagai Bupati Musi Rawas semoga Allah memberikan kesehatan dan umur yang barokah untuk beliau tutupnya.(Muntahar)