Tim Asistensi Biro Rena Polda Sumsel Melaksanakan Asistensi Pembangunan Zona Integritas (ZI) Di Polres Musi Rawas

Musi Rawas,BLLG – Kedatangan Tim Asistensi Biro Rena Polda Sumsel yang dipimpim oleh Kabag RBP Polda Sumsel AKBP Dolly Gumara, SIK., MH disambut Wakapolres Musi Rawas Kompol Willian Harbensyah, SIK., MH mewakili Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK, Rabu (9/3/22).

Biro Rena Polda Sumsel melaksanakan Asistensi Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Polres Musi Rawas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK).

Wakapolres menyampaikan dalam sambutannya, selamat datang pada Tim Asistensi Itwasda Polda Sumsel. Kami siap menerima arahan dan petunjuk sehingga bisa tercapai sesuai harapan pimpinan, kata Wakapolres Kompol Willian Harbensyah, SIK., MH.

Kegiatan dilanjutkan pendalaman oleh Tim pada masing-masing Satuan Fungsi pendukung (pengungkit) WBK.

Ketua Tim AKBP Dolly Gumara mengajak seluruh jajaran Polres Musi Rawas agar mempunyai komitmen untuk mewujudkan wilayah bebas dari korupsi (WBK).

Khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan dalam wilayah hukum Polres Musi Rawas.

“Zona integritas sudah berjalan lama, oleh karena itu diperlukan dari seluruh jajaran Polres Musi Rawas komitmen dalam mewujudkan WBK ini,” tegas AKBP Dolly Gumara.(*)

error: Maaf Konten Di Proteksi