Panen Karya SDIT Mutiara Cendekia Sukses

Lubuk Linggau, BLLG — Sekolah Dasar Islam terpadu (SDIT) Mutiara Cendikia Kota Lubuk Linggau terus berinovasi dengan mengadakan Kegiatan Panen Karya pada Senin (20/11/23).

Untuk diketahui Panen Karya merupakan ajang yang diadakan oleh SDIT Mutiara Cendekia dengan format menggabungkan kebudayaan tradisional Kota Lubuk Linggau dengan keterampilan wirausaha siswa. Melalui kolaborasi ini, siswa mendapatkan kesempatan untuk memperkaya pengetahuan peserta didik tentang kebudayaan lokal serta mengembangkan keterampilan kewirausahaan.

Hadir dalam acara Panen Karya Pj Walikota Lubuk Linggau yang di Wakili Staf Ahli II Kota Lubuk Linggau, AH. Ritonga, Kadisdikbud Kota Lubuk Linggau, Firdaus Abky, Camat utara II, Kunti Maharani, Direktur Pendidikan SDIT Mutiara Cendikia, Umar Diharja, serta para tamu undangan lainnya.

Direktur Pendidikan Umar Diharja saat diwawancarai Berita Lubuklinggau mengucapkan syukur karena acara Panen Karya dapat berjalan lancar.

“Alhamdulillah kita hari ini mengadakan kegiatan Panen Karya anak-anak SDIT Mutiara Cendikia mulai dari kelas satu sampai enam mengadakan kegiatan Panen Karya. Dimana kegiatan ini persiapannya selama dua minggu dengan tugas membuat sebuah karya seni yang akan ditampilkan pada acara Panen Karya yang tadi alhamdulillah sudah kita laksanakan dan di buka langsung oleh Pak pj Walikota,” ujar Umar.

Umar melanjutkan penjelasannya bahwa semua anak-anak tampil dari kelas satu sampai kelas enam, tidak ada anak yang tidak tampil.

“Jadi kita memang mengupayakan sistem pembelajaran saat ini adalah bagaimana mereka berani untuk bisa mengekspresikan diri berani untuk berkreatifitas sehingga anak-anak itu akan senantiasa mengembangkan karakter-karakter kebaikan,” sambung Umar.

Ia juga menerangkan bahwa selama dua minggu anak-anak dilatih, seperti ada yang pandai menari, ada yang pandai untuk membuat karya seni, semua dilakukan pendampingan untuk membuat karya seni. Bahkan ada juga yang pintar dalam seni drama mengikuti pembelajaran bagaimana mendramakan sebuah karya budaya lokal Kota Lubuk Linggau.

“Kita laksanakan ini setiap tahun, jadi setiap tahun ajaran itu kita laksanakan minimal satu kali. Kita sebagai lembaga yang mengutamakan karakter sangat mengapresiasi kegiatan hari ini. Karena kegiatan inilah yang akan membantu kami dalam menciptakan tujuan sekolah membangkitkan karakter-karakter kebaikan yang akan ditimbulkan dari berbagai kegiatan yang kita lakukan pada hari ini,” tambahnya.

Adapun tema ini kegiatan ini diangkat dari kearifan lokal dan budaya-budaya Kota Lubuk Linggau yang sebelumnya anak-anak mengadakan kunjungan edukasi ke museum yang disitu ada narasumber budayawan yang akan memberikan pengetahuan kepada anak-anak tentang budaya Kota Lubuk Linggau.

Kemudian setelah anak-anak tersebut mengetahui bagaimana budaya Kota Lubuk Linggau maka mereka mengkreasikan itu dalam bentuk sebuah karya. Baik itu sebuah karya seni tari yang akan di tampilkan ataupun drama maupun dalam bentuk permainan permainan tradisional.

“Jadi Alhamdulillah kegiatan ini mendapat apresiasi dari para orang tua, kami berharap orang tua ini adalah bagaimana bisa mensinergikan mendidik anak-anak kita karena saat ini pola pendidikan itu kesuksesan itu bagaimana di setiap lembaga bisa berkoordinasi baik itu guru, baik itu siswa, baik itu orang tua, untuk menciptakan generasi generasi yang hebat. Karena tanpa adanya kerjasama yang baik maka pendidikan itu akan menjadi sia-sia,” pesan Umar.

Umar berharap ke depan kegiatan ini dapat berlangsung secara rutin, akan menjadi event-event yang mendidik anak-anak memiliki karakter kebaikan.

“Dan mudah mudahan event-event yang lain juga akan kami laksanakan bagaimana anak-anak ini bisa kita tumbuh kembangkan,” pungkas Umar.

error: Maaf Konten Di Proteksi