Launching TK Indah Qurniati Yetti Oktarina: Utamakan Pendidikan Karakter

 

LUBUKLINGGAU,BLLG -Acara Syukuran dan peresmian TK indah Qurniati berlangsung sukses dan meriah dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan, Rabu pagi (26/01/2022).

Hadir dalam acara tersebut, Ibu PKK kota Lubuklinggau HJ.Yetti oktarina Prana, Ibu wakil ketua PKK kota Lubuklinggau Sri Hartati Sulaiman, Ibu Sekda Kota Lubuklinggau Rika Jamal,Ibu Persit , Mewakili Camat Lubuklinggau Timur, Lurah karya bakti.

Hj Yetti Oktarina Prana menghadiri acara syukuran sekaligus peresmian TK Indah Kurniati, Kelurahan Karya Bakti, Kecamatan Lubuklinggau Timur II.

Dalam arahannya, istri wali kota Lubuklinggau ini mengatakan pendidikan anak sangat penting dan tidak boleh ada kesalahan. Karena menurutnya, ibu dan anak harus menjadi perhatian.

“Jangan sampai guru beranggapan yang dididik itu adalah anak orang lain, terserah. Karena anak-anak inilah nantinya akan dewasa dan melaksanakan roda pembangunan ekonomi di negara ini. Semakin tinggi keberhasilan mengurus generasi muda, semakin besar kita menua di negara maju dan nyaman oleh generasi produktif,” paparnya.

Ia menitipkan pesan kepada guru PAUD, agar mengutamakan pendidikan karakter. Semakin kuat karakter, semakin besar potensi karakter baik sampai dewasa nanti.

“Jangan abaikan pendidikan karakter. Jangan paksa anak kita juga jadi profesor di usia anak-anak, biarlah dia menemukan dirinya sendiri. Yang penting mereka sopan, adabnya benar dengan orang tua, guru dan teman. Empati dengan sesama tinggi, itulah karakter paling penting,” tegasnya.

Sementara itu, pendiri Yayasan TK Indah Qurniati Hj Paulina Simanjuntak menceritakan awal berdirinya yayasan TK tersebut. Dimulai dari niat baik sang anak yang sudah menghadap sang khalik untuk membuka TK, guna membantu dunia pendidikan di Kota Lubuklinggau. Bahkan, untuk anak-anak tak mampu tidak bayar atau gratis.

“Jadi kami meneruskan niat baik itu. Alhamdulillah sekarang TK-ya sudah berdiri dan hari ini kami melakukan syukuran,”ungkap Paulina.

Dirinya juga menyebutkan, pada tahun pertama berdiri, TK Indah Qurniati memiliki 27 peserta didik, untuk TPA 22 orang dan hafidz Qur’an gabungan semuanya.(*)

error: Maaf Konten Di Proteksi