Lapas Lubuklinggau Kurban 2 Ekor Sapi 5 Kambing

 

LUBUKLINGGAU,Bllg-Menyambut hari raya Idul Adha 1442 H, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Lubuklinggau melaksanakan ibadah shalat Idul Adha dan dilanjutkan penyembelihan hewan kurban, Selasa (20/7/2021), di Lapas Lubuklinggau.

Kalapas Kelas II A Lubuklinggau, Imam Purwanto mengucapkan rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya, sehingga hari raya Idul Adha, seluruh pegawai dan warga binaan bisa menunaikan ibadah shalat Idul Adha bersama dan kurban setiap tahunnya. Kali ini, hewan yang dikurbankan sebanyak 2 ekor sapi dan 5 ekor kambing.

“Hewan kurban ini dari sumbangan pegawai Lapas Lubuklinggau,” ujar Kalapas Imam Purwanto.

Lanjut Kalapas, seluruh daging akan diberikan pada warga sekitar dan warga binaan serta pegawai, dengan menerapkan protokol kesehatan covid 19 dengan ketat.

“Kami mengucapkan terimakasih pada pegawai dan warga binaan kompak dan saling kerjasama dalam penyembelihan hewan kurban sehingga terlaksana dengan baik,” ungkapnya.

Dalam merayakan hari raya Idul Adha ini, sambung Imam Purwanto, untuk meningkatkan iman dan takwa pada Allah, terlebih di masa pandemi covid 19, pihaknya berharap segera berlalu dan hidup seperti biasanya. “Kami harapkan covid 19 hilang di muka bumi ini,” harapnya.(Rls/rah)

error: Maaf Konten Di Proteksi