Sumsel  

Bertekad Wakili Semangat Perempuan Sumsel, Fifi Siap Berkontestasi di DPR RI

Demi mewakili emansipasi, semangat serta aspirasi kaum hawa di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel), Istri H Akmaludin Mustofa, Hj Fifi Agustini atau yang biasa disapa Bu Fifi, menyatakan siap maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) di ajang kontestasi Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Khususnya, Bu Fifi maju di Pileg 2024 untuk daerah pemilihan (dapil) Sumsel I (satu) yang meliputi wilayah Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Rawas, Muratara, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Banyuasin dan Palembang bersama Partai Demokrat, besutan H Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

“Sebab, kalau menjadi anggota legislatif, pastinya jangkauan jadi lebih luas untuk berbuat lebih kepada masyarakat Sumsel khususnya. Memang, dengan hanya menjadi pengusaha juga bisa, tapi jangkauannya terbatas,” ungkap Bu Fifi kepada Berita Lubuklinggau, Sabtu 8 Juli 2023 siang.

Untuk diketahui, wanita penyuka kuliner Pempek dan pisang goreng ini, tentunya memiliki ‘Visi dan Misi’ yang meyakinkan. “Visi saya adalah terwujudnya kesetaraan hak dan pengaruh bagi kaum perempuan untuk membuat keputusan dan kebijakan politik dalam sistem demokrasi,” jelas .

Sedangkan Misinya, lanjut ibu tiga anak ini, adalah untuk meningkatkan peran serta perempuan di parlemen dalam berpolitik. “Tentu mendukung keterisian 30 persen kuota perempuan di parlemen,” imbuhnya.

Bukan hanya punya gagasan politik yang hebat serta visi misi yang baik, wanita kelahiran Malang yang berulang tahun pada 5 Agustus ini, rupanya juga mengantungi segudang penghargaan yang cukup mentereng. Salah satunya, ia berhasil meraih penghargaan sebagai Perempuan Inspirasi Indonesia dari IPEMI yang diketuai oleh Inggrid Kansil.

“Ya, waktu itu tahun 2021, saya menerima penghargaan tersebut yang diserahkan langsung oleh Bu Inggrid (sapaan Inggrid Kansil, red),” ungkap istri H Akmaludin Mustofa, seorang putra daerah Kabupaten Musi Rawas yang besar di Kota Lubuklinggau itu.

Selain itu, Bu Fifi juga aktif diberbagai level organisasi mulai dari tingkatan daerah hingga nasional. Seperti di keanggotaan Kebaya Foundation DKI yang dipimpin Happy Djarot, Jakarta with Love (JWL), hingga Jelita DKI yang merupakan organisasi perkumpulan wanita lintas partai se-Indonesia. (redaksi)

error: Maaf Konten Di Proteksi