Ayo Vaksin Covid-19 Bersama Nasdem Mura, Dapat Doorprize

*Besok Terakhir

 

Musi Rawas, BLLG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Musi Rawas (Mura) melaksanakan program Vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac dan Pfizer, di Kantor DPD Nasdem Mura, Senin (15/11/2021), sejak pukul 08.00 WIB pagi.

 

Namun yang membedakan, DPD Nasdem Mura menyediakan doorprize berupa sembako (minyak goreng, red) kepada warga yang divaksinasi. Alhasil, tanpa dikomando, ratusan warga langsung menyerbu Kantor DPD Nasdem Mura untuk mengikuti vaksinasi.

Demikian disampaikan Ketua DPD Nasdem Mura, H Riza Novianto Gustam, melalui Sekretaris Nasdem Mura, yang juga menjabat, Wakil Ketua II DPRD Mura, Hendra Adi Kusuma, kepada beritalubuklinggau.com, disela-sela kegiatan vaksin.

 

“Alhamdulillah, hari ini dan besok (Selasa, 16 November 2021, red), DPD Partai Nasdem Kabupaten Mura melaksanakan program vaksinasi Covid-19 dan menyediakan doorprize pula, agar masyarakat mau divaksinasi,” kata Hendra (sapaan akrab Hendra Adi Kusuma, red).

 

Pantauan Berita Lubuklinggau di lokasi acara, meski diserbu ratusan peserta, vaksinasi Covid-19 gelaran DPD Partai Nasdem Mura kali ini, terselenggara dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mura, dan Dokkes Polres Mura, terlihat sibuk mendata satu persatu peserta vaksinasi Covid-19 gelaran DPD Partai Nasdem Mura itu. Setelah divaksinasi di dalam Kantor DPD Nasdem, peserta vaksinasi langsung menerima doorprize sembako dari panitia.

 

Untuk diketahui, turut hadir dalam vaksinasi Covid-19 gelaran DPD Partai Nasdem Mura kali ini, Sekretaris DPD Partai Nasdem Mura, Hendra Adi Kusuma, perwakilan Nasdem Kota Lubuklinggau, perwakilan Kapolres Mura, dan Kodim 0406 Lubuklinggau.

Selain itu, juga hadir sejumlah Anggota DPRD Mura dari Fraksi Nasdem, seperti Hj Desriniyati, serta jajaran pengurus dan kader Partai Nasdem di Kabupaten Mura. (DO)

error: Maaf Konten Di Proteksi