Musi Rawas-Warga binaan Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, menerima pelayanan maksimal terkait izin alasan penting untuk berobat ke rumah sakit. Langkah ini diambil sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan para warga binaan, guna memastikan mereka mendapatkan perawatan medis yang dibutuhkan. Dengan prosedur yang telah disiapkan, izin berobat ini diberikan sesuai ketentuan yang berlaku, dengan pengawasan ketat untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses.
Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, “Ronald Heru Praptama” menyampaikan bahwa pemberian izin ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam memenuhi hak-hak warga binaan, sekaligus memastikan kesehatan mereka tetap terjaga selama menjalani masa hukuman.
Hal ini merupakan bentuk nyata dalam pelayanan kesehatan terhadap warga binaan yang sedang menjalani masa hukuman pidana kurangan di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti. (*)